Peduli Kebersihan Lingkungan Danramil 2501/Parigi Ajak Warga Bersihkan Sungai Cikelewung

    Peduli Kebersihan Lingkungan Danramil 2501/Parigi Ajak Warga Bersihkan Sungai Cikelewung
    Danramil 2501/Parigi, Kapten Inf Margono, memimpin secara langsung kegiatan Bakti TNI Bersih Bersih Aliran Sungai Bersama Masyarakat di sungai Cikelewung ( Kamis, 28/12/2023)

    PANGANDARAN - Danramil 2501/Parigi, Kapten Inf Margono, memimpin secara langsung kegiatan Bakti TNI "Bersih Bersih Aliran Sungai Bersama Masyarakat" di sungai Cikelewung, dusun Golempang, RT 01 RW 1, Desa Ciliang, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis( 28/12/ 2023)

    Dengan semangat gotong royong, personel TNI dari Koramil 2501/Parigi bersama-sama dengan Kapolsek Parigi Iptu Ade dan anggota, serta masyarakat setempat bersama sama  membersihkan aliran sungai Cikelewung. Pembersihan dilakukan untuk meningkatkan kebersihan dan kesehatan lingkungan sekitar, serta sebagai bentuk kepedulian terhadap ekosistem sungai yang memegang peranan penting dalam kehidupan sehari-hari.

    Kapten Inf Margono mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan upaya bersama untuk menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan berkelanjutan. Beliau menyampaikan apresiasi kepada seluruh peserta yang dengan antusias turut serta dalam kegiatan Bakti TNI ini.

    Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat Pangandaran untuk peduli terhadap lingkungan dan bersama-sama menjaga kebersihan alam, menciptakan lingkungan yang nyaman dan layak bagi seluruh warga.(MISG)

    tni
    Nanang Suryana Saputra

    Nanang Suryana Saputra

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Masyarakat Dan Stakeholder Lainnya...

    Artikel Berikutnya

    Acara Korps Raport Perwira Kodim 0625/Pangandaran

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Yakinkan Dapat Berjalan Dengan Lancar Dan Aman, Dandim 1710/Mimika Dampingi Wakapolda Papua  Pantau Langsung Pemungutan Suara Di TPS
    Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J MINUSCA CAR Terima Penghargaan Environmental Penghargaan Penjagaan Lingkungan Terbaik
    Jelang Nataru Pusziad Gelar Latihan Terpadu Bahaya Bahan Peledak & Nuklir Biologi Kimia Bersama Bandara Internasional Soekarno-Hatta
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rakor Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan  Bersama Tim Desk Koordinasi Pilkada Serentak Kemenkopolkam
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?

    Ikuti Kami